semakin aneh saja aksi yang dilakukan para relawan BNK sukoharjo ini, kali ini danar sang penyuluh BNK sukoharjo berubah menjadi gatutkaca dan mengajak para superhero lainya termasuk superman , batman, dan sailor moon. Aksi yang didukung para relawan anti narkoba juga siswa pondok assalam , komunitas astronomi assalam, juga the park dan doubel decker bertujuan memberi sosialisasi akan gerhana matahari. Sosialisasi berisi mengenai tata cara melihat gerhana matahari dengan aman, tata cara sholat gerhana dan doa gerhana serta dari komunitas astronomi menjelaskan apa itu gerhana matahari total. BNK sukoharjo yang membidangi gerakan anti narkoba kali ini mengadakan aksi simpatik yang tidak ada hubungan nya sama sekali dengan anti narkoba, namun aksi kali ini memang untuk turut kepedulian saja karna momen gerhana matahari sangat langka sekali maka dari itu para relawan dipimpin oleh penyuluh bnk sukoharjo sdr Danar mengadakan aksi unik ber judul SUPERHERO CALLING AVANGERS SAVE EARTH. Danar dalam orasinya menyatakan bahwa gerhana matahari hanya terjadi di indonesia mari kita sikapi dengan bijaksana, dengan doa gerhana, sholat gerhana dan boleh menyaksikan tapi dengan cara yang aman. Aksi dilaksanakan di perempatan The PArk solobaru, diikuti 30 an relawan anti narkoba dari BNK sukoharjo. walau tidak ada hubungan nya dengan anti narkoba si danar gatutkoco tetep saja di orasinya menyinggung sedikit soal anti narkoba, maklum dasar si manusia aneh hehe
0 komentar:
Post a Comment